Panorama sidang Komite Sentral Partai Pekerja RDRK pada tanggal 28/12/2019 (Foto: AFP/VNA) |
KCNA tidak memberitahukan informasi terinci lain, tapi menegaskan bahwa sidang tersebut akan terus berlangsung. Menurut penilaian, ada banyak kemungkinan persidangan kali ini akan memakan waktu beberapa hari.
Sidang ini dianggap sebagai gerak-gerik terkini yang patut diperhatikan dari RDRK sejak Pyong Yang pada awal bulan ini memberitahukan akan mengadakan sidang untuk memutuskan “masalah-masalah yang penting”. Hal ini juga mendapatkan penilaian-penilaian yang menganggap bahwa Pyong Yang mungkin mengeluarkan keputusan-keputusan tentang kebijakan yang bersangkutan dengan proses perundingan nuklir yang sedang mengalami kemacetan dengan Amerika Serikat.