RDRK mencari tahu tentang pengalaman pengembangan ekonomi Tiongkok

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Kereta api istimewa yang membawa Pemimpin Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK), Kim jong-un, pada Rabu sore (9/1), telah meninggalkan Kota Beijing kembali ke Pyong Yang, mengakhiri kunjungan kerja dari 7-10/1.
RDRK mencari tahu tentang pengalaman pengembangan ekonomi Tiongkok - ảnh 1 Kereta api istimewa mengangkut Pemimpin Republik Demokrasi Rakyat Korea, Kim Jong-un (Foto: Reuters)

Sebelumnya, Pemimpin RDRK, Kim Jong-un, pada Rabu sore (9/1), telah melakukan kunjungan di basis-basis industri di Beijing, Ibu Kota Tiongkok. Kalangan analis mengatakan bahwa gerak-gerik Pemimpin Kim Jong-un ini bertujuan terus merealisasikan komitmen berfokus mendorong perekonomian, bersamaan itu menghentikan kasus-kasus uji coba rudal dan nuklir yang dia keluarkan dalam sidang pleno Komite Sentral Partai Pekerja Korea yang Berkuasa pada bulan April tahun 2018.

Dalam rangka kunjungan ini, hanya beberapa jam setelah tiba di Beijing, pada Selasa (8/1), Pemimpin RDRK, Kim Jong-un telah melakukan pembicaraan dengan Presiden Tiongkok, Xi Jinping. Tetapi, rincian pembicaraan ini tetap belum dibocorkan.

Komentar