Rancangan UUD baru Thailand diterima oleh mayoritas pemilih

Chia sẻ
(VOVworld) – Komite Pemilihan Thailand (EC) memberitahukan bahwa sampai pukul 20.00, Minggu (7/8), ada 94% jumlah suara dalam referendum tentang Rancangan Undang-Undang Dasar (UUD) negara ini  telah dihitung dengan hasil 61,45% suara dukungan.
(VOVworld) – Komite Pemilihan Thailand (EC) memberitahukan bahwa sampai pukul 20.00, Minggu (7/8), ada 94% jumlah suara dalam referendum tentang Rancangan Undang-Undang Dasar (UUD) negara ini  telah dihitung dengan hasil 61,45% suara dukungan, sementara itu hanya ada 38,55% jumlah suara yang menolak rancangan naskah ini.

Rancangan UUD baru Thailand diterima oleh mayoritas pemilih - ảnh 1
Seorang serdadu Thailand memberikan suara di Bangkok, 7/8
(Foto: tuoitre.vn)

Menurut EC, Rancangan UUD baru merebut dukungan di semua kawasan, kecuali kawasan Thailand Timur Laut, tempat dimana hampir semua pemilih menolak naskah yang disusun oleh pemerintah junta militer. Di Ibukota Bangkok, prosentase pendukung Rancangan UUD baru mencapai 70%. Tentang pertanyaan kedua yang dicatumkan dalam kartu referendum yang bersangkutan dengan pemberian hak kepada Majelis Tinggi untuk ikut serta dalam pemilihan Perdana Menteri, ada 58% suara dukungan dan 42% suara menolak.

Komentar