Provinsi Ha Giang Terima Gelar Geopark Global UNESCO – Daerah Dataran Tinggi Batu Dong Van yang ke-3

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Upacara menerima gelar anggota Jaringan Geopark Global dari Organisasi Pendidikan-Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) (UNESCO) Daerah Dataran Tinggi Batu Dong Van yang ketiga dilangsungkan pada Sabtu malam (28 Oktober), di Kotamadya Dong Van, Provinsi Ha Giang, Vietnam Utara.
Provinsi Ha Giang Terima Gelar Geopark Global UNESCO – Daerah Dataran Tinggi  Batu Dong Van yang ke-3 - ảnh 1Panorama upacara tersebut (Foto: dangcongsan.vn)

Berbicara di upacara tersebut, Deputi Menteri Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam, Hoang Dao Cuong memberitahukan bahwa setelah Daerah dataran tinggi batu Dong Van diakui oleh UNESCO sebagai geopark global pada tahun 2010, wajah Provinsi Ha Giang pada umumnya dan Daerah dataran tinggi batu Dong Van pada khususnya telah bersemarak, berbagai warisan budaya, warisan geografis, keanegaragaman hayati dikonservasikan dan dikembangkan, menjadi destinasi yang menarik terhadap wisatawan domestik dan wisatawan mancanegara.

Pada upacara tersebut, para utusan dan wisatawan telah menikmati acara kesenian khas yang memperkenalkan secara hidup-hidup sejarah perkembangan geografis selama 500 juta tahun, pemandangan alam yang megah, keindahan yang murni dari bunga gandum kuda dan intisari kebudayaan tradisional.

Komentar