Program temu pertukaran seni-budaya Jerman – Vietnam di kota Berlin

Chia sẻ
(VOVworld) – Pada Selasa (21 Mei), di Berlin, ibukota Jerman telah diadakan Program temu pertukaran seni-budaya Jerman – Vietnam.

(VOVworld) – Pada Selasa (21 Mei), di Berlin, ibukota Jerman telah diadakan Program temu pertukaran seni-budaya Jerman – Vietnam. Ketika berbicara di depan acara ini, Profesor, Doktor Wilfried Lulei, Wakil Ketua Asosiasi Jerman – Vietnam berpendapat bahwa semua program temu pertukaran seperti ini sangat bermanfaat bagi penguatan hubungan persahabatan, tidak hanya antara dua negara saja, tapi juga antara rakyat dua negeri Jerman dan Vietnam, membantu mereka lebih mengerti kebudayaan dan adat istiadat di masing-masing negara.

Program temu pertukaran seni-budaya Jerman – Vietnam di kota Berlin - ảnh 1
Lagu rakyat Quan Ho dipertunjukkan dalam program ini
(Foto: baomoi.com)

Program temu pertukaran ini berlangsung dengan banyak acara yang beraneka-ragam, dari lagu rakyat Quan Ho Bac Ninh, tarian tradisional, lagu-lagu modern Vietnam sampai lagu rakyat Jerman dan pagelaran busana baju panjang Vietnam. Selain itu, para peserta juga dapat menikmati masakan-masakan khas Vietnam seperti kue gulung, lumpia gulung, rujak, dll./.

Komentar