Presiden AS, Donald Trump memperingatkan akan menjatuhkan sanksi ekonomi terhadap Turki

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pada Rabu (16 Oktober), telah memberitahukan bahwa AS sedang berupaya melakukan perundingan dengan Turki yang bersangkutan dengan serangan Ankara di Suriah Timur Laut, bersamaan itu memperingatkan akan mengenakan sanksi-sanksi yang mungkin merusak perekonomian Turki kalau perundingan-perundingan antara dua pihak tidak mencapai sukses.

Pada hari yang sama sebelumnya, ketika berbicara di depan jumpa pers di Gedung Putih, Presiden Donald Trump menolak “penyalaan lampu hijau” dari dia terhadap Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan untuk mencanangkan satu operasi terhadap pasukan orang Kurdi di Suriah, bersamaan itu mengatakan bahwa Presiden Turki sejak lama telah ingin menyerang pasukan orang Kurdi dan telah mengirim serdadu ke perbatasan dengan Suriah.

Komentar