Polit Biro KS PKV melakukan temu kerja dengan Badan Harian Komite Partai Pasukan Keamanan Publik Pusat untuk mempersiapkan Kongres ke-7 Organisasi Partai Pasukan Keamanan Publik

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam (KS PKV), Presiden Negara Nguyen Phu Trong dan Polit Biro KS PKV melakukan temu kerja dengan Badan Harian Komite Partai Pasukan Keamanan Publik Pusat untuk memberikan sumbangan pendapat terhadap rancangan berbagai dokumen dan persiapan personalia Komite Partai guna disampaikan kepada Kongres ke-7 Organisasi Partai Komunis Viet Nam Pasukan Keamanan Publik Pusat masa bakti 2020-2025.
Polit Biro KS PKV melakukan temu kerja dengan Badan Harian Komite Partai Pasukan Keamanan Publik Pusat untuk mempersiapkan Kongres ke-7 Organisasi Partai Pasukan Keamanan Publik - ảnh 1Sekjen, Presiden Negara Nguyen Phu Trong berpidato di depan temu kerja  (Foto: VNA) 

Ketika menyimpulkan temu kerja ini, Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong menilai tinggi semua rancangan dokumen dan opsi personalia Kongres ke-7 Organisasi Partai Komunis Pasukan Keamanan Publik Puat, menekankan bahwa pasukan keamanan publik rakyat harus berhasil menyadari secara jelas posisi dan peranannya. Sekjen, Presiden Negara Nguyen Phu Trong meminta: “Saya meminta supaya mengatur organisasi, menyempurnakan mesin aparat yang ramping dan kuat. Membuat kekuatan, organisasi dan manusia yang jernih, menjadi teladan, lurus dan jernih. Pasukan Keamanan Publik harus terus mengembangkan tradisinya yang cemerlang dan hasil yang dicapai selama ini”.

Komentar