PM Vietnam Kirim Surat Pujian atas Tindakan Berani untuk Selamatkan Korban yang Terjebak dalam Kebakaran di Hanoi

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh baru saja mengirim surat yang isinya memuji tindakan berani untuk menyelamatkan para korban yang terjebak dalam kebakaran di Jalan Trung Kinh, Distrik Cau Giay, Kota Hanoi. 
PM Vietnam Kirim Surat Pujian atas Tindakan Berani untuk Selamatkan Korban yang Terjebak dalam Kebakaran di Hanoi - ảnh 1PM Pham Minh Chinh mengapresiasi tindkana berani dari Pham Quoc Luat, Nguyen Kim Long, Hoang Anh Tuan, dan Dong Van Tuan (Foto: chinhphu.vn)

PM Pham Minh Chinh menulis: Kebakaran tersebut merupakan satu kasus yang amat serius sehingga menewaskan 14 orang. Saudara-saudara Pham Quoc Luat, Nguyen Kim Long, Hoang Anh Tuan, dan Dong Van Tuan telah berani, tidak takut bahaya, menggunakan tangga untuk naik ke lantai tinggi dan menggunakan palu godam untuk menghancurkan tembok guna segera menyelamatkan sejumlah korban dalam kebakaran.

Atas nama Pemerintah, PM Pham Minh Chinh mencatat, mengapresiasi, dan memuji tindakan yang cerdik dan berani dari mereka. Inilah para teladan cerah yang tipikal tentang keberanian, keksatrian, dan kasih sayang dari rakyat Vietnam. PM Pham Minh Chinh meminta Kementerian Keamanan Publik, Komite Rakyat Kota Hanoi, dan badan-badan terkait supaya mengeluarkan peraturan, kebijakan, dan bentuk pujian yang sesuai dan layak untuk para warga negara yang telah mencapai prestasi terkemuka guna menyelamatkan orang dalam kebakaran.


Komentar