PM Nguyen Xuan Phuc menerima mantan Menteri Koordinator Kebijakan dari Kantor PM Republik Korea, Yoon Dae Hee

Chia sẻ
(VOVworld) - Pada pertemuan itu, Nguyen Xuan Phuc sangat menganggap penting berkonsultasi pengalaman dan memperkuat kerjasama yang praksis dengan Republik Korea.
(VOVworld) – Ketika menerima mantan Menteri Koordinator Kebijakan dari Kantor PM Republik Korea, Yoon Dae Hee, Selasa sore (16/8), di kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc sangat menganggap penting berkonsultasi pengalaman dan memperkuat kerjasama yang praksis dengan Republik Korea. Diantaranya, Vietnam menilai tinggi Program berbagi pengetahuan bantuan Republik Korea dengan isi-isi yang beraneka-ragam, praksis dan mendesak bagi Vietnam.

PM Nguyen Xuan Phuc menerima mantan Menteri Koordinator Kebijakan dari Kantor PM Republik Korea, Yoon Dae Hee - ảnh 1
PM Nguyen Xuan Phuc menerima mantan Menteri Koordinator
Kebijakan dari Kantor PM Republik Korea, Yoon Dae Hee (kiri)
(Foto: VGP / Quang Hieu)


PM Nguyen Xuan Phuc memberitahukan bahwa badan-badan fungsional Vietnam akan memperoleh pengalaman Republik Korea guna meningkatkan kemampuan membuat kebijakan, bersamaan itu menginginkan agar badan-badan fungsional kedua fihak akan terus melakukan perbahasan untuk menggelarkan Program di tingkat tinggi dan bersifat strategis. PM Nguyen Xuan Phuc juga menegaskan bahwa Pemerintah akan menciptakan syarat yang kondusif bagi Grup-Grup besar asing, termasuk Grup-Grup Republik Korea untuk melakukan investasi dan memperkuat produksi serta bisnis di Vietnam, bersamaan itu menciptakan semua syarat yang kondusif bagi kerjasama Vietnam –Republik Korea untuk terus berkembang secara efektif pada waktu mendatang, turut mencapai nilai perdagangan bilateral sebesar 70 miliar dolar Amerika Serikat pada lima tahun mendatang.

Komentar