Pimpinan Rusia dan AS sepakat mempertahankan dialog tentang masalah RDRK

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Presiden Rusia, Vladimir Putin dan timpalannya dari Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pada Kamis (14 Desember), telah mengadakan pembicaraan telepon untuk berbahas tentang hubungan bilateral, krisis-krisis di dunia, khususnya masalah nuklir di semenanjung Korea.
Pimpinan Rusia dan AS sepakat mempertahankan dialog tentang masalah RDRK - ảnh 1 Presiden Rusia, Vladimir Putin (kiri) dan Presiden AS, Donald Trump (Ilustrasi) (Foto: AP)

Meskipun tidak diumumkan secara rinci, pernyataan yang dikeluarkan oleh Istana Kremlin menunjukkan bahwa “Dua pemimpin tersebut telah berbahas tentang banyak masalah mendesak dalam hubungan bilateral serta situasi di beberapa tempat panas di dunia, di antaranya pemecahan masalah nuklir Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK)” adalah titik berat. Istana Kremlin memberitahukan bahwa pembicaraan telepon tersebut dilaksanakan menurut usulan AS dan kedua pemimpin tersebut telah sepakat terus mempertahankan pertemuan bilateral.

Dalam satu perkembangan yang bersangkutan, pada Dialog Keamanan “2+2”, Jepang dan Inggris telah sepakat menimbulkan tekanan secara maksimal terhadap RDRK untuk mencegah program nuklir dan rudal negara ini, bersamaan itu berkoordinasi menjamin satu kawasan “Indi–Pasifik yang bebas dan terbuka”. Dalam satu pernyataan bersama, para Menteri Luar Negeri dan Pertahanan dua negara tersebut juga mengutuk keras RDRK dan sepakat menimbulkan tekanan secara maksimal untuk memaksa negara ini menghapuskan program pengembangan senjata dan nuklir.

Komentar