(VOVworld) – Pada Selasa pagi (21 April), Pengurus Front Tanah Air Vietnam kota Ho Chi Minh melakukan pertemuan dengan kira-kira 200 mantan mantan komandan dan prajurit Badan penggerakan cendekiawan, Komite Partai Sektor Sai Gon-Gia Dinh sehubungan dengan peringatan ultah ke-40 pembebasan total Vietnam Selatan dan penyatuan Tanah Air (30 April 1975-30 April 2015).
Panorama pertemuan tersebut
(Foto: vov.vn)
Sepanjang dua kali perang perlawanan melawan Kolonialis Perancis dan Imperialis Amerika untuk menyelamatkan Tanah Air, Badan penggerakan cendekiawan telah tidak henti-hentinya tumbuh mendewasa, memberikan sumbangan tidak kecil pada kemenangan total dari Revolusi Vietnam. Dengan sumbangan-sumbangan besar dalam perjuangan pembebasan bangsa, pada Desember 2012, Badan penggerakan cendekiawan- Komite Partai Sektor Sai Gon-Gia Dinh mendapat gelar Pahlawan Angkatan Bersenjata Rakyat yang diberikan Presiden Negara.