Persahabatan Vietnam-Jepang selalu dipereratkan

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Kota Ho Chi Minh ingin mengembangkan hubungan yang intensif dan substantif dengan Jepang- satu mitra kerjasama strategis dan merupakan sahabat yang tepercaya. Demikianlah penegasan dari Wakil Harian Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh, Le Thanh Liem dalam upacara peringatan ultah ke-45 penggalangan hubungan diplomatik Vietnam-Jepang (21/9/1973-21/9/2018) yang berlangsung pada Jumat pagi (21/9).

 Kota Ho Chi Minh telah menggalang hubungan persahabatan dan dan kerjasama dengan 7 daerah dari Jepang. Ketika berbicara di depan upacara tersebut, Kawaue Junichi, Konsul Jenderal Jepang di Kota Ho Chi Minh menunjukkan:

“Bisa dikatakan bahwa Kota Ho Chi Minh menjadi simbol dari perkembangan dari hubungan antara Vietnam dan Jepang dengan banyak proyek ODA yang langsung bersangkutan dengan kehidupan warga kota ini, misalnya Rumah Sakit Cho Ray, jalan kereta api perkotaan dan aktivitas-aktivitas temu pergaulan dengan daerah-daerah. Konsul Jendral Jepang di Kota Ho Chi Minh akan terus memperkuat lebih lanjut lagi hubungan yang baik dengan Kota Ho Chi Minh”.

 

Komentar