Pers Amerika Latin Apresiasi Diplomasi Bambu Vietnam

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Hubungan yang ramai dengan kawasan Amerika Latin menyumbangkan kesuksesan diplomasi Vietnam pada tahun 2023 yaitu judul artikel yang diunggah di laman elektronik El Popular (Rakyat), organ Partai Komunis Uruguay. Laporan tersebut menegaskan bahwa pada tahun lalu, hubungan persahabatan dan kerja sama di banyak bidang dengan negara-negara Amerika Latin dari Vietnam telah mencapai perkembangan-perkembangan penting dan melompat.
Pers Amerika Latin Apresiasi Diplomasi Bambu Vietnam  - ảnh 1Foto layar (Foto: Deu Huong/VNA)

Artikel tersebut menekankan ini merupakan hasil yang dicapai dalam proses melaksanakan hubungan luar negeri Vietnam yang sinkron dan komprehensif di demua saluran diplomatik Partai, Negara dan rakyat, memanifestasikan “diplomasi bambu” yang akarnya mantap, tubuhnya teguh, cabangnya fleksibel dan kental dengan jiwa, identitas, dan nilai bangsa Vietnam.

Organ Partai Komunis Uruguay menekankan bahwa pada tahun 2023, pimpinan senior Vietnam telah melakukan lebih dari 40 kunjungan ke negara-negara tetangga, mitra penting, sahabat tradisional dan menyambut sekitar 50 pemimpin berasal berbagai negara dan organisasi internasional, menciptakan perkembangan baru yang berkualitas dalam pekerjaan hubungan luar negeri dan integrasi internasional, turut meningkatkan posisi dan prestise Vietnam di kancah internasional.

Komentar