Perkuat Kerja Sama dan Konektivitas untuk Tingkatkan Efisiensi Ekonomi Kolektif dan Koperasi dalam Retrukturisasi Pertanian

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Konferensi online evaluasi 20 tahun pelaksanaan Resolusi nomor 13 Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam  tentang terus memperbarui, mengembangkan, dan meningkatkan efisiensi ekonomi kolektif dan peringatan 10 tahun pelaksanaan Undang-Undang Koperasi 2012 di bidang pertanian yang berlangsung pada Selasa pagi (19 Oktober) di Kota Ha Noi.
Perkuat Kerja Sama dan Konektivitas untuk Tingkatkan Efisiensi Ekonomi Kolektif dan Koperasi dalam Retrukturisasi Pertanian - ảnh 1Panorama konferensi di situs Kota Ha Noi  (Foto: vov)

Di hadapan konferensi tersebut Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Viet Nam, Le Minh Hoan menunjukkan bahwa daerah-daerah perlu memperhatikan dan mengondisikan koperasi untuk memperkuat kerja sama dan konektivitas agar meningkatkan efisiensi ekonomi kolektif dan koperasi dalam restrukturisasi pertanian.

Menurut Menteri Le Minh Hoan, pengembangan koperasi akan menciptakan kekuatan multidimensi dalam kerja sama dan konektivits, melestarikan nilai budaya, lingkungan pedesaan, memberikan sumbangan penting pada restrukturisasi pertanian agar pertanian menjadi topangan perekonomian di saat-saat sulit..

Sejak 2013 hingga sekarang, jumlah koperasi pertanian meningkat drastis dengan sekitar 800 koperasi setiap tahun. Diprakirakan, hingga saat ini, Viet Nam memiliki 18.300 koperasi pertanian dan 79 gabungan koperasi pertanian.

Komentar