Pemerintah AS menyampaikan permufakatan nuklir Iran kepada Kongres

Chia sẻ
(VOVworld) - Jurubicara Kementerian Luar Negeri AS, John Kirby menyatakan bahwa hari pertama dalam waktu 60 hari untuk mempelajari-nya dimulai pada Senin (20 Juli) setelah memberitahukan bahwa badan-badan Pemerintah telah menyampaikan kepada Kongres “Rencana komprehensif bersama tentang aksi” beserta lampiran-lampiran dan dokumen yang bersangkutan. 
(VOVworld) – Pemerintah pimpinan Presiden Barack Obama, pada Minggu (19 Juli) menyampaikan permufakatan nuklir yang baru dicapai dengan Iran kepada Kongres Amerika Serikat (AS). Jurubicara Kementerian Luar Negeri AS, John Kirby menyatakan bahwa hari pertama dalam waktu 60 hari untuk mempelajari-nya dimulai pada Senin (20 Juli) setelah memberitahukan bahwa badan-badan Pemerintah telah menyampaikan kepada Kongres “Rencana komprehensif bersama tentang aksi” beserta lampiran-lampiran dan dokumen yang bersangkutan.

Pemerintah AS menyampaikan permufakatan nuklir Iran kepada Kongres - ảnh 1
Presiden Barack Obama
(Foto: tienphong.vn)

Menurut Undang-Undang mengenai Peninjauan permufakatan nuklir Iran yang diesahkan oleh Kongres bikameral AS pada Mei lalu dan ditandatangani oleh Presiden Barack Obama untuk menjadi Undang-Undang, Kongres AS mendapat waktu 60 hari untuk mempelajari dan mengeluarkan keputusan terhadap permufakatan ini. Apabila ditolak oleh Kongres, Presiden Barack Obama bisa menggunakan hak veto dan supaya tidak diveto oleh Presiden, maka para legislator Partai Republik harus memobilisasi 2/3 jumlah suara.

Komentar