Pembukaan pameran selar arsitektur Perancis di Sai Gon - Kota Ho Chi Minh

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan ultah ke-320 Sai Gon – Gia Dinh – Kota Ho Chi Minh, ultah ke-45 penggalangan hubungan diplomatik Viet Nam – Perancis (1973 – 2018) dan menyambut kunjungan resmi Perdana Menteri (PM) Perancis di Viet Nam, pada Minggu pagi (4/11), di jalan untuk pejalan kaki Nguyen Hue, Kota Ho Chi Minh, berlangsung acara pembukaan pameran dengan tema: “Selar arsitektur Perancis di Sai Gon – Kota Ho Chi Minh”.
Pembukaan pameran selar arsitektur Perancis di Sai Gon - Kota Ho Chi Minh - ảnh 1 Acara pembukaan pameran selar arsitektur Perancis di Sai Gon - Kota Ho Chi Minh (Foto: Xuan Khu / VNA)

Pameran ini memperkenalkan kira-kira 300 dokumen, foto dan peta yang bernilai yang sedang disimpan oleh badan-badan arsip nasional Viet Nam dan Perancsi tentang sejarah terbentuk dan berkembang-nya Kota Sai Gon sejak Nguyen Huu Canh menegakkan kedaulatan di daerah Viet Nam Selatan (1698) sampai tahun 1945. Selain itu, ada proyek-proyek bangunan arsitektur tipikal yang dibangun orang Perancis di Sai Gon – Kota Ho Chi Minh sejak akhir abad 19 sampai pertengahan awal abad 20.

Komentar