PBB Menghimpun Dana Bantuan Kemanusiaan Darurat Sebesar 29 Miliar USD

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), pada Rabu (4/12), menggelarkan program menghimpun dana bantuan kemanusiaan darurat senilai 29 miliar USD yang diperuntukkan bagi puluhan juta orang yang memerlukan bantuan darurat akibat situasi perubahan iklim dan bentrokan-bentrokan yang memakan waktu lama.

Badan Pengawasan Kemanusiaan Global (GHO) dari PBB memprakirakan sampai tahun 2020, sekitar 168 juta orang di dunia memerlukan bantuan darurat tentang bahan makanan, tempat persembunyian dan perawatan kesehatan. Wakil Sekretaris Jenderal PBB urusan masalah-masalah kemanusiaan dan koordinasi  bantuan darurat, Mark Lowcock menganggap bahwa ini merupakan angka rekor pada zaman modern, sejak Perang Dunia II. Menurut dia, kebutuhan mendapat bantuan tidak henti-hentinya meningkat, berasal dari kenyataan bentrokan-bentrokan yang semakin lebih serius dan lebih memakan waktu lama.

Komentar