PBB mencela negara-negara yang telah menarik diri dari Permufakatan Global tentang migrasi

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Karena beberapa negara yang bermaksud menarik diri dari Permufakatan Global tentang Migrasi yang direncanakan akan diesahkan pada bulan Desember mendatang di Maroko, Utusan Khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) urusan masalah Migrasi Internasional, Louise Arbour, pada Selasa (27 November), telah mencela bahwa aktivitas ini telah memperburuk citra negara-negara tersebut dan menimbulkan pengaruh yang serius terhadap semangat multilateralisme.

Dia memberitahukan bahwa untuk mencapai permufakatan tersebut, semua negara yang bersangkutan telah mengalami proses perundingan selama berbulan-bulan baru mencapai kesepakatan karena negara manapun juga meletakkan kepentingan-nya di atas dan tidak mau mengalah. Dia merasa kecewa  ketika ada beberapa negara yang sudah menandatangani permufakatan tersebut, sekarang ini mengubah keputusannya.

Sebelumnya, negara-negara Hungaria, Polandia, Republik Czech, Austria dan Slovakia telah mengumumkan maksud akan menarik diri dari permufakatan ini.

Permufakatan global tentang migrasi digagas  pada bulan 9/2016 untuk memecahkan kekhawatiran-kekhawartian bersama dari semua negara yang ikut menandatangani, bersamaan itu membantu menjamin kedaulatan di masing-masing negara serta melihat kesuksesan dan ketidakpastian yang dihadapi kaum migran untuk mengeluarkan kebijakan bantuan yang sesuai.

Komentar