PBB Imbau Reformasi Sistem Keuangan Internasional dan Keadilan Iklim

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pada Jumat (1 Maret), Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB), Antonio Guterres mengimbau reformasi sistem keuangan internasional untuk membantu negara-negara berkembang dan mencapai “keadilan iklim”.
PBB Imbau Reformasi Sistem Keuangan Internasional dan Keadilan Iklim - ảnh 1Sekjen PBB, Antonio Guterres (Foto: bnnbreaking.com)

Pada acara pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi ke-8 Komunitas Negara-Negara Amerika Latin dan Karibia (CELAC) yang berlangsung di Saint Vincent dan Grenadine dengan kehadiran wakil lebih dari 30 negara anggota mekanisme integrasi ini, Sekjen PBB menekankan bahwa sistem keuangan global tidak bisa memasok sumber keuangan jangka panjang yang rasional kepada negara-negara yang membutuhkan.

Terkait dengan masalah perubahan iklim, Sekjen PBB mengimbau “solidaritas untuk menghadapi situasi darurat tentang iklim yang mengancam eksis negara-negara pulau berkembang”. Sekjen Guterres meminta semua negara untuk berkomitmen memberikan sumbangan-sumbangan besar di tingkat nasional pada tahun 2025. Dia juga mengimbau penggandaan biaya adaptasi menjadi setidaknya 40 miliar USD per tahun pada tahun 2025 untuk menjamin keadilan iklim.

Komentar