Para serdadu AS mulai meninggalkan Suriah

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Juru bicara Gedung Putih, Sarah Sanders, pada Rabu (19/12) memberitahukan bahwa tentara Amerika Serikat (AS) telah mulai kembali ke tanah air setelah melaksanakan tugas tempur untuk melawan IS di Suriah. 

Menurut dia, kemenangan di Suriah bukan merupakan penghentian pasukan koalisi anti IS yang dikepalai oleh AS. Dia menegaskan bahwa AS dan negara-negara sekutu tetap akan terus melakukan kerjasama dalam perang melawan IS.

Pada hari yang sama, Duta Besar Israel di Perserikatan Bangsa-Bangsa, Danny Danon menyatakan bahwa negara ini akan terrus bertempur melawan tentara Iran di Suriah, bahkan jika AS menarik diri pasukannya dari negara Timur Tengah. Menurut dia, Israel akan menjalankan kebijakan yang tidak mengbiarkan Iran membangun pangkalan di dekat perbatasan.

Komentar