NATO berkomitmen memberikan bantuan jangka panjang kepada Afghanistan

Chia sẻ
(VOVworld) – Sekretaris Jenderal (Sekjen) NATO, Jens Stoltenberg, pada Kamis (25 Juni) memberitahukan bahwa para Menteri Pertahanan NATO telah menegaskan komitmen memberikan bantuan jangka panjang kepada Afghanistan. 
(VOVworld) – Sekretaris Jenderal (Sekjen) NATO, Jens Stoltenberg, pada Kamis (25 Juni) memberitahukan bahwa para Menteri Pertahanan NATO telah menegaskan komitmen memberikan bantuan jangka panjang kepada Afghanistan.

NATO berkomitmen memberikan bantuan jangka panjang kepada Afghanistan - ảnh 1
Sekjen NATO, Jens Stoltenberg
(Foto: baomoi.com)


Ketika berbicara di depan jumpa pers setelah konferensi Menteri Pertahanan NATO di Brussels, Belgia, Sekjen Stoltenberg memberitahukan bahwa para Menteri dan penjabat Menteri Pertahanan Afghanistan telah menilai situasi keamanan dan aktivitas misi “Resolute Support” (Bantuan yang Gigih) dalam waktu 6 bulan pertama di negara Asia Barat Daya ini guna melakukan rencana aksi untuk tahapan selanjutnya. Pemimpin NATO tersebut menegaskan kembali bahwa blok militer ini beserta negara-negara sekutu akan terus membantu dan “berjalan seperjalanan” dengan Afghanistan pada tahun-tahun berikutnya.

Menurut Sekjen Stoltenberg, NATO akan terus melaksanakan misi pendidikan, pemberian bantuan dan konsultasi kepada para serdadu Afghanistan. Selain itu, dia memberitahukan bahwa para Menteri NATO juga menyambut baik dan mendesak kepada Afghanistan supaya melaksanakan secara cepat dan konsekuen program reformasi yang ambisius dari Pemerintah negara ini./.

Komentar