MN Setujui Kurangi Satu Deputi PM Masa Bakti 2021-2026

Chia sẻ
(VOVWORLD) - 479 anggota Majelis Nasional (MN) angkatan XV (menduduki 95,99 persen total anggota MN) pada tanggal 28 Juli telah menyetujui Resolusi tentang struktur jumlah anggota Pemerintah masa bakti 2021-2026 dengan 4 Deputi Perdana Menteri (PM), turun seorang dibandingkan masa bakti 2016-2021. 

 

MN Setujui Kurangi Satu Deputi PM Masa Bakti 2021-2026 - ảnh 1Sidang MN angkatan XV (Foto: Pham Kien/VNA)

Menurut itu, pimpinan Pemerintah terdiri dari PM dan 4 Deputi PM, menurut rencana akan mengurusi bidang-bidang Diplomatik dan integrasi internasional, penyusunan undang-undang, penyelenggaraan aparat, agama dan etnis; Ekonomi induk dan inspektorat, penanganan gugatan; Ekonomi instansi; Ilmu Pengetahuan-Pendidikan dan Sosial-Budaya. 18 Menteri berbagai kementerian dan 4 Kepala badan setingkat kementerian. 

Pada akhir pagi tanggal 28 Juli, PM Pham Minh Chinh menyampaikan daftar kepada MN untuk disahkan pengangkatan Deputi PM, Menteri dan anggota Pemerintah yang lain. Para anggota MN juga mengesahkan isu tersebut pada sore hari yang sama. 
Juga pada pagi hari tadi, MN memberikan suara untuk mengesahkan Resolusi mengenai pengesahan pengangkatan personalia untuk jabatan Hakim Mahkamah Rakyat Agung yang meliputi 4 anggota yakni: Nguyen Van Dung, Wakil Ketua Mahkamah Rakyat tingkat tinggi di Kota Da Nang; Ngo Tien Hung, Kepala Kantor Mahkamah Rakyat Agung; Nguyen Bien Thuy, Ketua Mahkamah Rakyat tingkat tinggi Provinsi Ben Tre dan Dao Thi Minh Thuy, Wakil Ketua Mahkamah Rakyat tingkat tinggi di Kota Ha Noi. 

Komentar