Mesir: Faksi Muslim melakukan demontrasi “tanpa batas” untuk mendukung Presiden Mohamed Morsi

Chia sẻ
(VOVworld) – Pada Senin (24 Juni), di kota Kairo, Partai-partai politik dan gerakan Islam di Mesir telah mengumumkan rencana melakukan satu demontrasi “tanpa batas” guna mendukung keabsahan Presiden Mohamed Morsi pada 28 Juni, dua hari sebelum berlangsung demontrasi anti pemerintah yang dilakukan faksi oposisi. 
(VOVworld) – Pada Senin (24 Juni), di kota Kairo, Partai-partai politik dan gerakan Islam di Mesir telah mengumumkan rencana melakukan satu demontrasi “tanpa batas” guna mendukung keabsahan Presiden Mohamed Morsi pada 28 Juni, dua hari sebelum berlangsung demontrasi anti pemerintah yang dilakukan faksi oposisi.

Ketika berbicara di depan jumpa pers, koalisi partai-partai politik Islam, di antaranya ada Partai Kebebasan dan Keadilan – satu sayap politik dari kekuatan Ikhwanil Muslimin dan organisasi Al-Gamaa Al-Islamiya berpandangan keras, memberitahukan bahwa demontrasi ini akan berlangsung di lapangan Rabaa Al-Adawweya, di distrik Nasr City, ibukota Kairo dengan slogan “keabsahan adalah garis batas merah”.

Mesir: Faksi Muslim melakukan demontrasi “tanpa batas” untuk mendukung Presiden Mohamed Morsi - ảnh 1
Presiden Mohamed Morsi
(Foto: vtv.vn)


Dalam satu pernyataan pada hari yang sama, koalisi ini mengimbau kepada negara supaya “membela keberhasilan yang dicapai revolusi dalam menentang gerakan kontra anti-revolusi dan sisa-sisa rezim lama yang sedang menyalahgunakan keadaan kacau dan perpecahan di dalam negeri”, bersamaan itu mengutuk kampanye “Tamarrod” dan Front Penyelamat Tanah Air (NSF), koalisi oposisi utama di Mesir yang sedang membangkitkan keadaan kekerasan./.

Komentar