Menyempurnakan proyek pengembangan teknologi informasi dan komunikasi Vietnam

Chia sẻ
(VOVworld) – Proyek ini merupakan persiapan bagi penggelaran E-govermen di Vietnam

(VOVworld) – Mengakhiri tahun 2013, proyek pengembangan teknologi informasi dan komunikasi Vietnam telah selesai setelah 7 tahun digelarkan di berbagai kementerian, instansi dan daerah, siap bagi penggelaran E-govermen di Vietnam.

Kementerian Informasi dan Komunikasi Vietnam adalah satuan koordinator proyek tersebut. Nguyen The Dung, pejabat Bank Dunia sekaligus kepala proyek tersebut memberitahukan: “Menurut penilaian kami, proyek Pengembangan teknologi informasi dan komunikasi di Vietnam merupakan satu proyek sukses. Pertama-tama, ia berhasil menciptakan satu infrastruktur tentang kebijakan, sumber daya manusia serta infrastruktur teknik, membantu Vietnam mendorong penerapan E-govermen. Di samping itu, ia juga menciptakan infrastruktur untuk mendorong penerapan teknologi informasi dan komunikasi di sektor swasta”.

Menyempurnakan proyek pengembangan teknologi informasi dan komunikasi Vietnam - ảnh 1
E-Govermen akan digelarkan di Vietnam
(Foto: moj.gov.vn)

Pada bulan Juni 2006, proyek “Pengembangan teknologi informasi dan komunikasi di Vietnam” resmi digelarkan di Kementerian Informasi dan Komunikasi, Kementerian Luar Negeri, Direktorat Jenderal Statistik, kota Hanoi dan kota Da Nang. Di Kementerian Luar Negeri, untuk pertama kalinya ada satu website resmi dengan dalam banyak bahasa supaya orang asing di Vietnam dan diaspora Vietnam di luar negeri mencaritahu tentang informasi yang bersangkutan dengan prosedur permintaan visa Vietnam, dll./.

Komentar