Menuntut Tiongkok supaya menghormati kedaulatan Vietnam terhadap Kepulauan Hoang Sa

Chia sẻ
Menuntut Tiongkok  supaya  menghormati kedaulatan Vietnam terhadap Kepulauan Hoang Sa - ảnh 1 Juru bicara Kementerian Luar Negeri Vietnam, Le Thi Thu Hang (Foto: vov.vn)

(VOVWORLD) - Ketika menyampaikan reaksi Vietnam terhadap  pernyataan Tiongkok tentang latihan menembak dengan peluru sungguhan di kawasan kepulauan Hoang Sa (Paracel) wilayah Vietnam, juru bicara Kementerian Luar Negeri Vietnam,Le Thi Thu Ha, pada Selasa (5 September), memberitahukan: “Pernyataan Tiongkok tentang latihan menembak dengan peluru sungguhan di kawasan kepulauan Hoang Sa wilayah Vietnam adalah tindakan yang melanggar secara serius  kedaulatan Vietnam terhadap kepulauan ini, mengancam perdamaian dan stabilitas di kawasan dan di Laut Timur.

Vietnam memprotes keras tindakan Tiongkok ini, dengan serius menuntut kepada Tiongkok  supaya menghormati kedaulatan Vietnam terhadap kepulauan Hoang Sa, jangan mengulangi lagi tindakan serupa, tidak mempengaruhi perdamaian dan stabilitas di kawasan dan di Laut Timur .

Vietnam sekali lagi menegaskan akan dengan gigih membela kedaulatan, hak-hak dan kepentingannya yang sah dan adil di Laut Timur dengan langkah-langkah damai, sesuai dengan hukum internasional, di antaranya ada UNCLOS-1982”.

Komentar