Menhan AS, James Mattis (Foto: Xinhua / VNA) |
Menhan AS menghadiri ADMM+ dari 23 sampai 25/10 ini, di Filipina. Di sela-sela event ini, Menhan AS berencana akan melakukan pertemuan-pertemuan terpisah dengan dua timpalannya dari Jepang dan Republik Korea pada Senin (23/10) sebelum melakukan pertemuan trilateral. Setelah itu, dia akan melakukan kunjungan ke Republik Korea dan Thailand.
Kunjungan Menhan AS di Asia berlangsung hanya beberapa pekan sebelum perlawatan pertama Presiden AS, Donald Trump di kawasan ini. Di antara tempat-tempat persinggahan Donald Trump ke Asia ada Republik Korea, Jepang dan Tiongkok. Masalah RDRK dianggap sebagai topik perbahasan utama dalam perlawatan Donald Trump ke Asia pada bulan depan.