Mendorong pelaksanaan proyek pengembangan hubungan perdagangan Vietnam-Laos

Chia sẻ
(VOVworld) - Atas undangan Menteri Industri dan Perdagangan Vietnam Vu Huy Hoang, delegasi Kementerian Industri dan Perdagangan Laos yang dikepalai oleh Menterinya,  Nam Viyaketh telah melakukan kunjungan kerja dengan Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam dari 3 sampai 6 Mei ini. 

(VOVworld) - Atas undangan Menteri Industri dan Perdagangan Vietnam, Vu Huy Hoang, delegasi Kementerian Industri dan Perdagangan Laos yang dikepalai oleh Menterinya,  Nam Viyaketh telah melakukan kunjungan kerja dengan Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam dari 3 sampai 6 Mei ini.

Mendorong  pelaksanaan proyek pengembangan hubungan perdagangan Vietnam-Laos - ảnh 1
Mendorong  pelaksanaan proyek pengembangan hubungan perdagangan Vietnam-Laos.
( Foto: stox.vn)

Dua Menteri telah  mengadakan pembicaraan  untuk memperkuat  hubungan kerjasama  perdagangan antara dua negara guna berupaya  mencapai nilai  perdagangan bilateral kira-kira 1 miliar USD seperti yang diajukan  Pemerintah dua negara. Menteri Vietnam Vu Huy Hoang dan Menteri Laos Nam Viyaketh sepakat mendorong  pelaksanaan proyek pengembangan hubungan perdagangan Vietnam-Laos untuk tahap 2008-2015, diantaranya  menciptakan syarat bagi  badan usaha Vietnam dan Laos untuk  berbahas  dan menandatangani  kontrak perdagangan.  Selain menyelenggarakan Pekan Raya Perdagangan Vietnam-Laos  sehubungan dengan Hari  Nasional Laos di Vientiane, dua pihak sepakat  membuka lagi beberapa pekan raya  di semua daerah di Laos serta mengorganisasi semua badan usaha dua negara  berpartisipasi pada aktivitas promosi  perdagangan dalam rangka kerjasama  koridor  ekonomi Timur-Barat. Dua pihak juga  sepakat meneliti akan membangun showroom untuk memperkenalkan hasilan dan  barang-barang Vietnam di Laos dan barang-barang Laos di Vietnam./.

 


Komentar