Mendorong kerjasama antara kota Ho Chi Minh dengan EU

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Sekretaris Komite Partai Kota Ho Chi Minh, Nguyen Thien Nhan, pada Kamis sore (11 Januari), telah melakukan temu kerja dengan Duta Besar dan para wakil dari negara-negara Uni Eropa (EU) di Vietnam yang dikepalai oleh Duta Besar Bruno Angelet, Kepala Perwakilan EU di Vietnam.
Mendorong kerjasama antara kota Ho Chi Minh dengan EU - ảnh 1Sekretaris Komite Partai Kota Ho Chi Minh, Nguyen Thien Nhan (kanan) dan  Duta Besar Bruno Angelet, Kepala Perwakilan EU di Vietnam.. (Foto: Thanh Vu/Kantor Berita Vietnam) 

Pada temu kerja ini, Sekretaris Komite Partai Kota Ho Chi Minh, Nguyen Thien Nhan berharap agar EU membantu kota Ho Chi Minh menggelarkan secara sukses dan menerapkan prestasi-prestasi teknologi 4.0, mengembangkan otomatisasi untuk diterapkan pada bidang-bidang ekonomi. Selain itu, kota ini juga ingin melakukan kerjasama dalam masalah-masalah beradaptasi dengan perubahan iklim, kegenangan, pendidikan-pelatihan sumber daya manusia, pembangunan Pusat Keuangan.

Duta Besar Bruno Angelet memberitahukan bahwa sekarang persyaratan-persyaratan keuangan, suku bunga Bank Sentral Eropa sangat rendah, hal ini akan merangsang investasi. Ini merupakan saat bagi Vietnam untuk menguasai peluang dari EU demi kerjasama dan perkembangan.

Komentar