Mencatat sumbangan yang diberikan para LSM asing

Chia sẻ
(VOVworld) - Hanya dalam waktu 5 tahun ini, LSM asing telah memberikan bantuan senilai kira-kira 300 juta dolar Amerika Serikat per tahun  kepada Vietnam. Ini sungguh-sungguh menjadi satu sumber daya yang besar bagi Vietnam. 
(VOVworld) – Dalam kerangka program-program dan aktivitas memperingati ultah ke-65 berdirinya Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam (17/11/1950 – 17/11/2015), pada Senin sore (16 November), di kota Hanoi, berlangsung acara mencatat sumbangan yang diberikan lembaga-lembaga swadaya masyarakat (LSM) asing.

Mencatat sumbangan yang diberikan para LSM asing - ảnh 1
Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam,
Nguyen Thien Nhan berbicara di depan acara tersebut
(Foto: vtv.vn)

Ketika berbicara di depan acara ini, Anggota Polit Biro KS PKV, Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan menekankan bahwa semua sumbangan yang diberikan para LSM asing telah memberikan sumbangan penting untuk membantu Vietnam dalam proses membangun dan melaksanakan strategi-strategi pengembangan sosial-ekonomi. Hanya dalam waktu 5 tahun ini, LSM asing telah memberikan bantuan senilai kira-kira 300 juta dolar Amerika Serikat per tahun  kepada Vietnam. Ini sungguh-sungguh menjadi satu sumber daya yang besar bagi Vietnam.

45 LSM yang dimuliakan pada tahun 2015 merupakan para wakil dari komunitas 493 LSM asing yang sedang beraktivitas secara permanen di Vietnam, diantaranya ada 14 lembaga yang telah beraktivitas selama 30 tahun ke atas di Vietnam. Sekarang, Vietnam punya hubungan kerjasama dengan kira-kira 1.000 LSM asing, asal kira-kira 30 negara dan teritori

Komentar