Memperkuat lebih lanjut lagi hubungan persahabatan dan kerjasama antara Vietnam dan Denmark

Chia sẻ
(VOVworld) – Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Selasa sore (11/10), di Kota Hanoi, telah menerima Menteri Luar Negeri (Menlu ) Denmark, Kristian Jensen yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam.
(VOVworld) – Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Selasa sore (11/10), di Kota Hanoi, telah menerima Menteri Luar Negeri (Menlu ) Denmark, Kristian Jensen yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam. Pada pertemuaan tersebut, PM Nguyen Xuan Phuc menilai bawah potensi kerjsama perdagangan dan investasi antara dua negara masih besar. PM Nguyen Xuan Phuc menginginkan  agar Vietnam bekerjasama lebih banyak dengan badan-badan usaha Denmark yang selalu mempunyai kesedaran dalam melindungi lingkungan hidup, khususnya pada latar belakang menghadapi perubahan iklim.   

Memperkuat lebih lanjut lagi hubungan persahabatan dan kerjasama antara Vietnam dan Denmark - ảnh 1
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima Menlu Denmark, Kristian Jensen 
(Foto: vov.vn)


Sebelumnya, pada pembicaraan antara Deputi PM, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh dengan Menlu Denmark, Kristian Jensen, dua fihak telah sepakat terus memacu dan menciptakan syarat yang kondusif kepada badan-badan usaha dua negara untuk memperkuat kontak, mencari tahu tentang pasar dan melakukan koordinasi untuk bekerjasama. Dua fihak juga mendorong cepat menandatangani resmi Perjanjian Perdagangan Bebas antara Vietnam dan Uni Eropa (EU), menciptakan kerangka yang kondusif untuk memperluas kerjasama perdagangan dan investasi antara dua fihak pada waktu mendatang.

Tentang masalah Laut Timur, Deputi PM , Menlu Pham Binh Minh dan Menlu Denmark Kristian Jensen menekankan perlu memecahkan sengketa-sengketa dengan langkah-langkah damai, sesuai dengan hukum internasional untuk mempertahankan perdamaian, kestabilan, keamanan, keselamatan serta kebebasan maritim, penerbangan dan hubungan perdagangan di Laut Timur.

Komentar