Memperkenalkan perangkat koleksi “Ao Dai” kuno dalam seni instalasi multi-media

Chia sẻ
(VOVworld) – Ini merupakan peristiwa budaya yang pertama pada tahun 2015 guna memperingati ultah ke-40 penggalangan hubungan diplomatik Jerman – Vietnam.

(VOVworld) – Pada Kamis malam (15 Januari) di kota Hanoi, Institut Goethe membuka pameran dengan tema “Warna kuning mengalir penuh daun hijau” untuk memperkenalkan koleksi “Ao Dai” kuno tradisonal Vietnam, yang dipresentasikan dalam seni instalasi multi-media oleh seorang seniman kontemporer Jerman. Ini merupakan peristiwa budaya yang pertama pada tahun 2015 guna memperingati ultah ke-40 penggalangan hubungan diplomatik Jerman – Vietnam.

Memperkenalkan perangkat koleksi “Ao Dai” kuno dalam seni instalasi multi-media - ảnh 1
Pameran ini
(Foto: baomoi.com)


Ibu Thai Kim Lan, pencipta koleksi”Ao Dai” , memberitahukan: “Koleksi ini merupakan koleksi keluarga kami. Beberapa baju diantaranya milik nenek saya atau pernah dikenakan oleh para ibu-ibu dalam keluarga dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, dalam koleksi ini juga ada beberapa stel baju kerajaan yang digunakan dalam istana dinasti Nguyen dulu. Selain itu juga ada beberapa stel baju yang penduduk biasa pada masa itu”.

Dengan bahan sutra tebal, warnanya cerah dan dihiasi dengan motif-motif naga terbang yang disulam secara manual, berbagai bunga yang teliti serta simbol-simbol leher baju kuno dikombinasikan dengan seni indera penglihatan dan seni panggung, seniman Jerman, Veronika Witte telah membuat para pengunjung merasakan hal-hal yang unik dari “Ao Dai” tradisional Vietnam./. 

Komentar