Melakukan persiapan untuk Konferensi ke-6 Menteri APEC tentang Pengembangan Sumber Daya Manusia

Chia sẻ
(VOVworld) – Pada Senin (7 Juli) di kota Hanoi, Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial mengadakan konferensi untuk mempersiapkan isi bagi Konferensi ke-6 Menteri APEC tentang Pengembangan Sumber Daya Manusia, yang direncanakan akan diadakan di Vietnam pada September 2014. 
(VOVworld) – Pada Senin (7 Juli) di kota Hanoi, Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial mengadakan konferensi untuk mempersiapkan isi bagi Konferensi ke-6 Menteri APEC tentang Pengembangan Sumber Daya Manusia, yang direncanakan akan diadakan di Vietnam pada September 2014.

Pada pembukaan konferensi persiapan ini, Deputi Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam, Nguyen Thanh Hoa memberitahukan bahwa tema utama Konferensi ke-6 Menteri APEC tentang Pengembangan Sumber Daya Manusia ialah: “Memperkuat konektivitas manusia dengan manusia dan kualitas kerja melalui pengembangan sumber daya manusia”.

Melakukan persiapan untuk Konferensi ke-6 Menteri APEC tentang Pengembangan Sumber Daya Manusia - ảnh 1
Panorama konferensi
(Foto: vovworld.vn)


Dengan 8 sesi perbahasan utama, konferensi persiapan tersebut telah mengiktisarkan kembali hasil yang sudah dicapai pada periode lalu terhitung dari Konferensi ke-5 Menteri APEC tentang Pengembangan Sumber Daya Manusia; membahas laporan teknik tentang tema utama dan tiga sub-tema dari Konferensi Menteri ke-6; membahas dan menyusun rancangan-rancangan awal pernyataan bersama para menteri, rencana aksi untuk masa 4 tahun berikutnya. Setelah konferensi ini, semua laporan teknik dan naskah rancangan akan diperlengkapi, dimutakhirkan dan dikirimkan kepada para anggota APEC untuk disempurnakan sebelum disampaikan di depan Konferensi Pejabat Senior APEC untuk ditinjau dan diesahkan./. 

Komentar