Presiden Donald Trump (kanan) dan Pemimpin RDRDK, Kim Jong-un (Foto: AFP/ VNA) |
Kantor Berita “AFP” dari Perancis memuat artikel evaluasi tentang pertemuan pertama antara dua pemimpin AS-RDRK, bersamaan itu menyatakan perasaan optimis tentang upaya diplomatik dari dua pihak akan mengarahkan satu permufakatan tentang denuklirisasi Semenanjung Korea. Artikel ini memberitakan bahwa Presiden Donald Trump menyatakan pertemuan puncak ke-2 di Kota Hanoi akan “sangat sukses”, bahkan bisa lebih sukses lagi dari pertemuan puncak untuk pertama kali-nya yang diadakan di Singapura. Sementara Pemimpin RDRK, Kim Jong-un juga percaya bahwa pertemuan yang diadakan di Kota Hanoi akan mencapai hasil baik.
Kantor Berita Xinhua (Tiongkok) juga memuat artikel evaluasi tentang pertemuan pertama dalam rangka Pertemuan Puncak ke-2 AS-RDRK. Mengutip kata-kata Pemimpin RDRK, artikel ini memberiatkan bahwa dua pihak telah “berupaya keras dan telaten” untuk menuju ke pertemuan puncak ke-2. Pemimpin Kim Jong-un percaya bahwa dua pihak akan mencapai hasil yang diharapkan oleh semua orang dalam pertemuan puncak di Kota Hanoi. Artikel ini, pada Rabu (27/2), juga mengutip kata-kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Lu Kang yang menekankan bahwa Bei Jing telah dan akan terus memainkan peranan-nya bagi target denuklirisasi Semenanjung Korea, menjamin perdamaian berjangka panjang dan stabil di Semenanjung Korea serta kawasan Asia Timur Laut.
Kantor Berita “Reuters” dari Inggris juga terus menerus memutakhirkan perkembangan-perkembangan tentang pertemuan puncak AS-RDRK di Kota Hanoi, di antaranya semuanya mengutip pidato-pidato dua pemimpin yang menyatakan perasaan optimis tentang sukses pertemuan puncak ke-2. Artikel ini juga menilai hubungan yang sedang sangat baik antara Presiden AS, Donald Trump dan Pemimpin RDRK, Kim Jong-un.
Sementara itu, Kantor Berita “AP” dari AS juga mengutip kata-kata dua pemimpin AS dan RDRK yang menyatakan perasaan optimis tentang hasil pertemuan puncak kali ini.
Selain memutakhirkan perkembangan peristiwa ini, media Republik Czech masih menghabiskan sebagian besar durasinya untuk menganalisis hasil yang dicapai di pertemuan puncak antara pemimpin AS-RDRK. Grup-grup media besar seperti Kantor Berita, TV, Radio dan banyak koran lain Republik Czech semuanya mengharapkan agar pertemuan puncak kali ini di Vietnam akan lebih tinggi dari pertemuan puncak lalu yang diadakan di Singapura pada8 bulan lalu.