Masalah Brexit dan hubungan dengan Rusia menjadi tema pokok di Konferensi Tingkat Tinggi NATO

Chia sẻ
(VOVworld) – Konferensi Tingkat Tinggi (KTT ) NATO telah dibuka pada Jumat (8/7) di Warsawa, Polandia dengan dihadiri oleh pimpinan dari 28 negara anggotanya. 

(VOVworld) – Konferensi Tingkat Tinggi (KTT ) NATO telah dibuka pada Jumat (8/7) di Warsawa, Polandia dengan dihadiri oleh pimpinan dari 28 negara anggotanya.


Masalah Brexit dan hubungan dengan Rusia menjadi tema pokok di Konferensi Tingkat Tinggi NATO - ảnh 1
Para utusan membahas agenda KTT NATO
(Foto: euronews-vov.vn)

Selama dua hari, NATO berbahas tentang masalah Inggris meninggalkan Uni Eropa atau disebut Brexit dan hubungan dengan Rusia. Semua negara anggota juga mengesahkan keputusan terakhir  tentang rencana memperkuat lambung sebelah Timur Uni Eropa, termasuk penggelaran 4 batalyon di Lithuania, Latvia, Estonia dan Polandia di depan KTT  ini. Ketika berbicara menjelang KTT ini, Sekretaris Jenderal (Sekjen) NATO Jens Stoltenberg, Presiden Dewan Eropa, Donald Tusk dan Presiden Komisi Eropa, Jean-Claude Juncker telah menandatangani pernyataan bersama tentang kerjasama pertahanan. Kalangan otoritas Uni Eropa dan NATO memberitahukan bahwa ini adalah naskah resmi pertama tentang kerjasama antara Uni Eropa dan NATO. Naskah kerjasama ini akan menjamin koordinasi semua sumber dari Uni Eropa dan NATO dalam menghadapi semua tantangan bersama, misalnya masalah kaum migran, serangan cyber dan semua ancaman lainnya.

Komentar