Malaysia menggerakkan banyak peralatan untuk mencari pesawat terbang Malaysia yang hilang

Chia sẻ
(VOVworld) – Menteri Pertahanan Malaysia, Hishammuddin Hussein memberitahukan bahwa negara ini sedang menggerakkan lebih banyak peralatan untuk mencari pesawat terbang berkode MH 370 yang hilang di kawasan pencarian baru di Samudra Hindia Selatan. 
(VOVworld) – Menteri Pertahanan Malaysia, Hishammuddin Hussein memberitahukan bahwa negara ini sedang menggerakkan lebih banyak peralatan untuk mencari pesawat terbang berkode MH 370 yang hilang di kawasan pencarian baru di Samudra Hindia Selatan.

Malaysia menggerakkan banyak peralatan untuk mencari pesawat terbang Malaysia yang hilang - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: anninhthudo.vn)


Ketika berbicara di depan jumpa pers, pada Minggu (6 Juli), Menteri Hishammuddin Huseein memberitahukan bahwa kapal Angkatan Laut Kerajaan Malaysia, KD Mutiara dengan kemampuan mencari gelombang suara multisonik akan ikut dalam upaya pencarian untuk membantu proses survei lapangan sekarang. Kapal KD Mutiara ini akan berangkat ke laut pada 4 Agustus mendatang. Sementara itu, Grup Petronas juga akan menggerakkan alat penetapan lokasi yang menggunakan gelombang suara yang dipasang di satu kapal ibu lain untuk ikut pada pencarian. Semua kendaraan tersebut direncanakan akan tiba di kawasan pencarian pada pertengahan Agustus.

Pada 8 Maret, pesawat terbang Boeing 777 dari Perusahaan penerbangan Malaysia Airlines berkode MH 370 hilang ketika sedang melaksanakan misi penerbangan dari Kuala Lumpur ke Beijing (Tiongok) dengan 239 penumpang dan kru penerbangan./.

Komentar