(VOVworld) – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan bahwa Liberia sudah lepas dari wabah Ebola, bersamaan itu memuji prestasi yang impresif dari negara Afrika Barat ini dalam kampanye menangulangi wabah yang berbahaya ini. Dalam pernyataannya yang dikeluarkan pada Sabtu (9 Mei), WHO menyatakan bahwa selama 42 hari ini di Liberia tidak ada kasus yang terinfeksi Ebola yang baru, oleh karena itu, bisa menyatakan bahwa negara ini telah lepas dari wabah Ebola. Akan tetapi, organisasi ini memperingatkan Liberia supaya waspada dengan kasus infeksi dari negara tetangga seperti New Guinea dan Sierra Leone yang bisa melanda ke negara ini, karena wabah Ebola masih berkembang rumit di negara itu./.