Para peserta konferensi berpotret bersama (Foto: VNA) |
Konferensi ini dihadiri oleh kira-kira 60 utusan yang merupakan para pejabat senior dan pengurus Komunitas Sosial-Budaya asal 10 negara anggota ASEAN, Sekretariat ASEAN, wakil berbagai kementerian dan instansi pusat serta para pakar konsultan kawasan.
Konferensi ini berfokus mempelajari dan membahas tesis, indeks penilaian dan peta jalan serta isi utama yang disusun dalam laporan penilaian sela rencana induk Komunitas Sosial-Budaya ASEAN. Di atas dasar itu, para anggota ASEAN akan memberikan penilaian di tingkat nasional dan regional pada tahun 2020, menjadi prasyarat dalam mendorong pelaksanaan rencana induk komunitas tahap 2021-2025, turut mencapai Visi ASEAN tahun 2025.
Hasil konferensi ini merupakan salah satu di antara isi-isi penting yang akan dilaporkan di depan Konferensi SOCA ke-28 dan Konferensi Dewan Komunitas Sosial-Budaya ke-23 yang akan berlangsung dari 5-8 April nanti di Kota Da Nang (Viet Nam Tengah), menjelang Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN ke-36.