Konferensi mengumumkan hasil sensus umum tentang kependudukan dan perumahan tahun 2019

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Badan Pengarahan Pusat urusan Sensus umum tentang kependudukan dan perumahan, pada Kamis  pagi (19 Desember), telah mengadakan konferensi mengumumkan hasil sensus kependudukan dan perumahan tahun 2019.
Konferensi mengumumkan hasil sensus umum tentang kependudukan dan perumahan tahun 2019 - ảnh 1 Panorama konferensi tersebut (Foto: Dang Lam/VNA)

Ini untuk ke-5 kalinya sensus tentang kependudukan dan perumahan telah diadakan sejak tahun 1975. Sensus umum tersebut telah mengumpulkan informasi-informasi mendasar, menilai pengaruh-pengaruh terhadap kependudukan seperti kelahiran, kematian, imigrasi, informasi tentang ketenaga-kerjaan dan lapangan kerja, persyaratan hidup keluarga-keluarga dan beberapa informasi yang lain.

Ketika berbicara di depan konferensi tersebut, Deputi Perdana Menteri (PM)  Vietnam, Vuong Dinh Hue menekankan:

“Setelah konferensi pengumuman hari ini, laporan-laporan tematik-analisis harus disusun untuk menilai secara teliti: bagaimana data statistik bisa berbicara, tidak hanya bagi barisan pengelola melainkan juga bagi warga. Yang kedua ialah pekerjaan mengelola data dasar sangat penting, perlu ada solusi cadangan. Yang ketiga ialah data Vietnam mempunyai bonus demografi tapi laju penuaan sangat cepat, maka  harus menganalisis hal itu agar bagaimana melampaui taraf pendapatan menengah ke tarap pendapatan menengah tinggi dan pendapatan tinggi seperti strategi yang telah ditetapkan”.

Komentar