Komite Nasional APEC 2017 mengevaluasikan pekerjaan tahun 2015

Chia sẻ
(VOVworld) – Sidang evaluasi pekerjaan tahun 2015 dari Komite Nasional APEC 2017 diadakan Jumat pagi (25/12) di kota Hanoi. 

(VOVworld) – Sidang evaluasi pekerjaan tahun 2015 dari Komite Nasional APEC 2017 diadakan Jumat pagi (25/12) di kota Hanoi. Yang menghadiri Sidang ini, ada 25 pemimpin dari berbagai Kementerian, Instansi dan kota yang adalah para anggota Komite Nasional.


Komite Nasional APEC 2017 mengevaluasikan pekerjaan tahun 2015 - ảnh 1
Komite Nasional APEC 2017
(Foto ilustrasi : baomoi.com)

Ketika berbicara di depan sidang ini, Deputi Perdana Menteri (PM), Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Pham Binh Minh menegaskan bahwa tahun 2016 merupakan tahun kunci untuk menyelesaikan pekerjaan persiapan, jumlah pekerjaan akan jauh meningkat. Dia memberikan pengarahan kepada berbagai Kementerian, instansi yang bersangkutan supaya mempercepat persiapan tema, memprioritaskan gagasan, jadwal aktivitas dari Tahun APEC 2017 untuk diberitahukan pada akhir tahun 2016 menurut kebiasaan, menyelesaikan basis materiil dan logistik yang bersangkutan. Untuk menjamin tuntutan ini, berbagai kementerian, ormas, instansi anggota Komite Nasional perlu menyempurnakan program pekerjaan secara kongkrit, bertitik berat, ada pembagian tugas secara jelas. Di samping itu, perlu ada koordinasi antar-instansi, terus memanfaatkan dukungan anggota-anggota APEC dan Badan Sekretariat APEC internasional, dan penyambutan dari komunitas badan usaha dan sahabat internasional.

Komentar