Koalisi yang berkuasa di Malaysia mencela faksi oposisi yang menimbulkan instabilitas

Chia sẻ

(VOVWORLD) - Menteri Pertahanan Malaysia, Mohamad Sabu, pada Rabu (20/2), telah memberitahukan bahwa faksi oposisi di negara ini telah menyebarkan berita tidak benar  tentang  satu pemberian suara tentang mosi tidak percaya terhadap Perdana Menteri (PM) Mahathir Mohamad untuk menyesatkan perhatian opini umum terhadap masalah mereka sendiri. Dalam komunike pers, Menteri Mohamad-orang yang juga adalah Ketua Partai Kepercayaan Bangsa (Amanah), salah satu di antara empat partai yang bergabung menjadi koalisi harapan (PH) yang berkuasa menegaskan tidak ada rencana memberikan suara tentang mosi tidak percaya terhadap PM Mahathir. Semua partai dalam PH mendukung upaya-upaya reformasi tanah air dari pemimpin ini

Komentar