Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan bertemu dan melakukan pembicaraan dengan pimpinan Republik Czech

Chia sẻ
(VOVworld) - Ketua Majelis Nasional Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan melakukan pembicaraan dengan Ketua Majelis Tinggi Czech, Milan Stech, dan melakukan secara terpisah pertemuan dengan Presiden Czech,  Milos Zeman dan Perdana Menteri Czech, Bohuslav Sobotka

  (VOVworld) – Upacara penyambutan Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam Nguyen Thi Kim Ngan yang mengunjungi Kantor Majelis Tinggi  Republik Czech berlangsung pada Rabu (12 April), di Praha, Ibukota Republik Czech. Pada pembicaraan dengan Ketua Majelis Tinggi Czech, Milan Stech, dua fihak sepakat bahwa di bidang kerjasama antara dua  Parlemen, badan legislatif dua negara terus memperkokoh dan memperkuat hubungan di forum parlemen multilateral di mana Parlemen dua negara menjadi anggota, memperkuat pengalaman di bidang-bidang aktivitas parlemen.





Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan bertemu dan melakukan pembicaraan dengan pimpinan Republik Czech  - ảnh 1
Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi KIm Ngan dan Ketua Majelis Tinggi Czech, Milan Stech bersama-sama memimpin jumpa pers
(Foto: VOV)


Setelah pembicaraan tersebut, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan dan Ketua Majelis Tinggi Czech, Milan Stech telah bersama-sama memimpin jumpa pers, di antaranya menegaskan bahwa dua fihak juga mencapai kesepakatan di banyak bidang yang dibahas dan potensi yang dimiliki dua fihak masih teramat besar. Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menegaskan bahwa Vietnam ingin memperkuat kerjasama komprehensif dengan negara Eropa Tengah ini. Beliau mengatakan: “Saya dan Ketua Majelis Tinggi, Milan Stech telah melakukan pembicaraan secara terus-terang, berbahas tentang masalah-masalah yang menjadi minat bersama. Ada masalah yang kita sepakat menegaskan bahwa hubungan antara Vietnam dan Republik Czech adalah hubungan tradisional, persahabatan berjangka panjang dan teramat baik. Kita ingin menjadi sahabat yang baik dengan rakyat Czech dan kerjasama antara dua Parlemen menjadi kerjasama yang berhasil-guna, mendorong kerjasama komprehensif antara dua negara”.


Pada fihaknya, Ketua Majelis Tinggi Czech, Milan Stech menginginkan agar Vietnam menciptakan syarat kepada badan-badan usaha Czech untuk melakukan investasi di Vietnam, memberikan kepentingan kepada dua fihak.




Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan bertemu dan melakukan pembicaraan dengan pimpinan Republik Czech  - ảnh 2
Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan bertemu dengan Presiden Czech, Milos Zeman
(Foto: vov.vn)


Sebelumnya pada hari yang sama (12 April), Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan telah melakukan secara terpisah pertemuan dengan Presiden Czech, Milos Zeman dan Perdana Menteri (PM) Czech, Bohuslav Sobotka. Pada pertemuan-pertemuan tersebut, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menegaskan bahwa Vietnam selalu menghargai pengembangan hubungan dengan negara-negara sahabat tradisional, di antaranya  Republik Czech merupakan salah satu di antara mitra-mitra yang mendapat prioritas bagi Vietnam. Beliau menekankan bahwa Vietnam mendukung dan bersedia membantu Czech memperkuat hubungan dengan ASEAN dan negara-negara anggota-nya di kawasan. Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menginginkan agar Presiden dan PM Czech memacu badan-badan usaha yang unggu dan datang ke Vietnam untuk melakukan investasi di bidang-bidang yang dibutuhkan oleh Vietnam seperti  energi terbarukan, produk persis, metalurgi, eksploitasi tambang, infrastruktur, industri penunjang, penanganan lingkungan, alat elektronik, tektil dan produk tekstil dan lain-lain.


Pada fihaknya, Presiden Czech, Milos Zeman mengumumkan kunjungan kenegaraan-nya ke Vietnam pada tahun ini dan memberitahukan bahwa menurut rencana, dalam delegasi-nya akan ada partisipasi dari kelompok badan-badan usaha besar dan berharap supaya dalam kunjungan itu, badan-badan usaha dua negara akan membahas dan menandatangani kontrak-kontrak ekonomi, turut mendorong hubungan kerjasama antara dua negara.


Komentar