(VOVworld)- Untuk melanjutkan program menghadiri Majelis Umum Uni Parlemen Dunia (IPU) ke-130, pada Senin sore (17 Maret), Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Sinh Hung dan delegasi tingkat tinggi MN Vietnam telah menghadiri dan berpidato di depan Sidang pleno Majelis Umum IPU 130, di Jenewa, Swiss.
Ketua MN Nguyen Sinh Hung menegaskan pandangan Vietnam ialah menuju ke perdamaian, kerjasama dan perkembangan di dunia. Ketua MN Nguyen Sinh Hung menunjukkan bahwa Vietnam mendukung nonproliferasi senjata, menuju ke perluncutan secara sepenuhnya dan tuntas terhadap senjata pembunuh massal, khususnya senjata nuklir. Vietnam mengutuk keras semua tindakan teror dan ancaman teror di dunia, serta menyambut penguatan upaya IPU dalam mengimbau kepada Parlemen negara-negara peserta supaya mendorong kuat kerjasama, khususnya dalam bertukar pengalaman dan informasi tentang langkah-langkah pencegahan dan perjuangan anti terorisme.
Ketua MN Nguyen Sinh Hung menekankan:
“Vietnam berharap supaya IPU mengembangkan lebih lanjut lagi peranan dalam menjamin dan mendorong demokrasi. Semua negara perlu menghormati dan membela hak manusia menurut standar internasional dan terus memperkuat peranan Negara Hukum. Vietnam beranggapan bahwa hak manusia sekarang tidak hanya didorong oleh peranan Parlemen dalam masalah legislatif dan pengawasan eksekutif, menaati yudikatif di dalam negeri, melainkan juga perlu didorong lebih kuat lagi melalui dialog dan kerjasama internasional tentang hak manusia di Perserikatan Bangsa-Bangsa dan berbagai organisasi internasional seperti IPU”.
Sehubungan dengan ini, Ketua MN Nguyen Sinh Hung menyampaikan undangan resmi kepada semua negara anggota IPU untuk menghadiri Majelis Umum IPU 132 yang diadakan di kota Hanoi, Vietnam dengan tema yang direncanakan ialah Parlemen dan pelaksanaan Program perkembangan yang berkesinambungan pasca tahun 2015.
Ketua MN Vietnam, Nguyen Sinh Hung (tengah)
dan delegasi tingkat tinggi MN Vietnam pada Majelis Umum IPU 130
(Foto: dantri.com.vn)
Di sela-sela konferensi tersebut, Ketua MN Nguyen Sinh Hung menerima Ketua Parlemen Republik Rakyat Bangladesh, Shirin Sharmin Chaudhury. Ketua MN Nguyen Sinh Hung dan Ketua Shirin Sharmin Chaudhury menegaskan akan mendorong hubungan kerjasama antar-Parlemen dua negara dalam berbagi pengalaman legislasi, melakukan pertukaran delegasi berbagai tingkat, turut membawa hubungan kerjasama antara rakyat dua negeri semakin mencapai banyak prestasi baru.
Juga di Jenewa, Swiss, pada Senin malam (17 Maret), Ketua MN Nguyen Sinh Hung melakukan kontak dengan Direktur Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa di Jenewa, Michel Moller dan mengunjungi Kantor PBB. Ketika melakukan pertemuan dengan pejabat perwakilan Vietnam di Jenewa, para staf Kedutaan Besar Vietnam dan wakil komunitas diaspora Vietnam di Swiss, Ketua MN Nguyen Sinh Hung menegaskan bahwa MN Vietnam selalu mendukung dan menciptakan syarat bagi para diaspora Vietnam untuk berkaitan dengan kampung halaman, tidak henti-hentinya membangun persatuan besar bangsa. Beliau berharap supaya komunitas orang Vietnam di luar negeri dan di Swiss memperkuat saling membantu, mempertahankan identitas budaya bangsa, selalu berkiblat ke Tanah Air, khususnya mendorong investasi, bisnis, pendidikan, pelatihan, transfer teknologi, perdagangan, kebudayaan, pariwisata ke Tanah Air, memberikan sumbangan dalam usaha pembangunan dan pembelaan Tanah Air./.