Ketua MN, Nguyen Thi Kim Ngan menerima delegasi Parlemen Federasi Rusia

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Ibu Nguyen Thi Kim Ngan, Rabu sore (17/1), di Kota Hanoi, menerima Wakil Ketua Duma Negara Rusia, Ibu Epifanova dan Wakil Ketua Dewan Federal Rusia, Ibu Karelova beserta delegasi Parlemen Federasi Rusia sehubungan dengan event APPF-26, di Kota Hanoi.
Ketua MN, Nguyen Thi Kim Ngan menerima delegasi Parlemen Federasi Rusia - ảnh 1Ketua MN Vietnam, Ibu Nguyen Thi Kim Ngan (Foto: nguyenthikimngan.org)

Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menekankan bahwa Vietnam dengan konsekuen menghargai dan memprioritaskan pengokohan dan penguatan hubungan kemitraan strategis komprehensif dengan Rusia, satu sahabat dekat tradisional Vietnam dan ingin mendorong kerjasama secara efektif di semua bidang; menyatakan kegembiraan atas hubungan politik  tepercaya antara dua negara tidak henti-hentinya diperkokoh.

Pada waktu mendatang, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan meminta kepada kedua fihak supaya terus melakukan koordinasi untuk menggelarkan secara berhasil-guna Perjanjian, berupaya mempertahankan pertumbuhan yang menggembirakan ini untuk meningkatkan nilai perdagangan mencapai 10 miliar USD pada tahun 2020.

Ketika menekankan kerjasama erat dan efektif antara Parlemen dua negara, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan meminta kepada kedua fihak supaya mendorong hubungan kerjasama antara Parlemen dua negara, memperkuat pertukaran delegasi tingkat tinggi Parlemen dua negara; memperkuat pertukaran pengalaman dalam aktivitas legislatif dua negara dan sebagainya.

Pada fihaknya, Wakil Ketua Duma Negara Rusia, Ibu Epifano menganggap bahwa penyelenggaraan APPF-26 oleh Vietnam dengan banyak aktivitas telah menciptakan daya tarik besar terhadap para anggota. Aktivitas ini meningkatkan prestise MN Vietnam di gelanggang internasional. 

Komentar