Kerja Sama antara Provinsi Tochigi dan Daerah-Daerah Vietnam akan Menjadi Titik Cerah yang Baru

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Kerja sama antara Provinsi Tochigi dan provinsi-provinsi Vietnam akan menjadi titik cerah yang baru dan merupakan model bagi hubungan kemitraan strategis yang intensif dan ekstensif Vietnam-Jepang. Demikian ditegaskan Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh ketika menerima Tomikazu Fukuda, Gubernur Provinsi Tochigi, Jepang, pada Rabu sore (21 Desember), di Kota Hanoi. 
Kerja Sama antara Provinsi Tochigi dan Daerah-Daerah Vietnam akan Menjadi Titik Cerah yang Baru - ảnh 1PM Pham Minh Chinh dan Tomikazu Fukuda, Gubernur Provinsi Tochigi, Jepang (Foto: VNA)

PM Pham Minh Chinh menganggap bahwa Provinsi Tochigi dan daerah-daerah Vietnam memiliki banyak keunggulan yang bisa saling melengkapi, potensi kerja sama masih sangat besar. Oleh karena itu, pemerintahan Provinsi Tochigi dan Gubernur secara pribadi perlu terus mendorong kerja sama ekonomi, investasi, perdagangan antara provinsi tersebut dan Vietnam, di antaranya memacu badan-badan usaha melakukan investasi lebih banyak di Vietnam. 

Dari pihaknya, Gubernur Provinsi Tochigi, Tomikazu Fukuda, memberitahukan bahwa dalam kunjungan ini, ia menandatangani MoU kerja sama dengan Kementerian Perencanaan dan Investasi Vietnam, melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Vinh Phuc dan menggelar MoU kerja sama dengan Provinsi Vinh Phuc. Beberapa badan usaha Provinsi Tochigi mencari tahu tentang investasi di zona-zona industri Provinsi Vinh Phuc dan kedua pihak akan lebih mendorong kerja sama dalam aktivitas-aktivitas kebudayaan, olahraga, pariwisata, silahturami, dan lain-lain.

Komentar