Kedutaan Besar Vietnam di Polandia Berupaya Membantu Warga Vietnam dalam Kebakaran Pasar

Chia sẻ
(VOVWORLD) -Pada Jumat (17 Mei), Kedutaan Besar Vietnam di Polandia memulai pekerjaan konsuler untuk menerima dan memproses surat yang disampaikan orang-orang yang kehilangan dokumen dalam kebakaran Pusat Perbelanjaan Marywilska 44 yang terjadi pada 12 Mei. 
Kedutaan Besar Vietnam di Polandia Berupaya Membantu Warga Vietnam dalam Kebakaran Pasar - ảnh 1Kedutaan Besar Vietnam di Polandia Berupaya Membantu Warga Vietnam dalam Kebakaran Pasar (Foto: VNA)

Ini adalah dokumen yang paling penting dan esensial agar masyarakat dapat terus bertempat tinggal secara sah, memulihkan aktivitas bisnis, dan secara bertahap menstabilkan kehidupan. Banyak orang telah menerima paspor dan dokumen baru yang dikeluarkan oleh Kedutaan Besar Vietnam di Polandia hanya dalam waktu satu jam sejak surat permintaan diajukan.  

Selain memberikan kembali dokumen-dokumen tersebut, Kedutaan Besar Vietnam di Polandia juga secara aktif bekerja sama dengan pemerintah dan badan-badan fungsional setempat untuk membantu masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan lebih lanjut. Duta Besar Ha Hoang Hai pada hari yang sama telah melakukan pertemuan dengan wakil dari Kementerian Tenaga Kerja, Keluarga dan Kebijakan Sosial Polandia tentang kebakaran di Pusat Perbelanjaan Marywilska 44.

Komentar