Jepang membantu mendorong perkembangan yang berkesinambungan Vietnam

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Akademi Ilmu Pengetahuan Sosial Vietnam (VASS) dan Badan Kerjasama Internasional Jepang (JICA) di Vietnam, pada Rabu (24/7), di Kota Ha Noi, menandatangani permufakatan kerjasama untuk mendorong koordinasi yang strategis dan komprehensif demi perkembangan Vietnam. 
Jepang membantu mendorong perkembangan yang berkesinambungan Vietnam  - ảnh 1Wakil dari dua pihak menandatangani dokumen kerjasama (Foto: VNA) 

Menurut berita acara kerjasama, JICA di Vietnam dan VASS menegaskan kembali akan melakukan kerjasama jangka panjang untuk mendorong lebih lanjut lagi perkembangan yang berkesinambungan Vietnam. Dua pihak akan berkoordinasi untuk memberikan sumbangan pada penyusunan strategi pengembangan sosial-ekonomi Vietnam pada tahap 2021-2030, rencana pengembangan sosial-ekonomi Provinsi Ben Tre dan Provinsi Ha Giang, meneliti negara-negara yang baru menonjol di Asia. Selain itu, JICA di Vietnam dan VASS akan memberikan bantuan-bantuan yang perlu untuk mendorong koordinasi dalam aktivitas-aktivitas penelitian antara dua pihak pada waktu mendatang.

Menurut Wakil Kepala Perwakilan JICA di Vietnam, Murooka, Vietnam merupakan destinasi investasi yang menarik, di antaranya Provinsi Ha Giang merupakan satu provinsi yang punya banyak keunggulan, tetapi potensi ini belum dimanfaatkan. Dia menegaskan bahwa JICA akan memberikan bantuan dalam meneliti, mengembangkan dan menyosialisasikan hasil berbagai topik, proyek dan ide ilmiah dari para ilmuwan VASS kepada para obyek di dalam dan luar negeri.

Komentar