Israel Terus Perluas Zona-Zona Pemukiman Kembali di Tepi Barat

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Organisasi pengawasan pemukiman Peace Now, pada Kamis (04 Juli), memberitahukan bahwa Pemerintah Israel telah mengesahkan rencana pembangunan kira-kira 5.300 rumah di puluhan zona pemukiman di seluruh Tepi Barat. 

Sebelumnya, pada tgl 03 Juli, Organisasi ini juga memberitahukan bahwa Pemerintah Israel baru-baru ini telah mengesahkan pendudukan dan penggunaan 12,7 Km persegi lahan di lembah Jordan di Tepi Barat. Ini merupakan pendudukan lahan yang terbesar sejak Traktat Perdamaian Oslo ditandatangani oleh para pemimpin Israel dan Palstina pada tahun 1993.

Komunitas internasional menganggap pembangunan zona-zona pemukiman adalah ilegal dan merintangi proses perdamaian di Tengah Timur. Sementara itu, orang Palestina menginginkan agar kawasan Tepi Barat, Yerusalem Timur dan Jalur Gaza – tempat-tempat yang diduduki oleh Israel pada perang Timur Tengah pada tahun 1967 menjadi sebuah negara yang merdeka.

Operasi Israel untuk mempercepat perluasan zona-zona pemukiman telah mengancam eskalasi ketegangan di Tepi Barat, tempat di mana kekerasan meningkat sejak terjadi konflik Israel-Hamas dengan sedikitnya 550 orang Palestina dan 15 orang Israel yang sudah tewas. 

Komentar