Iran menjadi anggota pendiri AIIB

Chia sẻ
(VOVworld) – Gerak-gerik tersebut berlangsung hanya beberapa hari setelah Iran menanda-tangani permufakatan kerangka yang bersejarah dengan kelompok P5+1 (yang terdiri dari Inggeris, Perancis, Rusia, Amerika Serikat, Tiongkok plus Jerman) tentang program nuklir Teheran. 

Iran menjadi anggota pendiri AIIB - ảnh 1
Iran akan masuk AIIB
(Foto: baotintuc.vn)
(VOVworld) – Kementerian Keuangan Tiongkok pada Selasa (7 April) memberitahukan bahwa Iran telah diterima menjadi anggota pendiri Bank Investasi Infrastruktur Asia (AIIB) yang dicetuskan Tiongkok. Gerak-gerik tersebut berlangsung hanya beberapa hari setelah Iran menanda-tangani permufakatan kerangka yang bersejarah dengan kelompok P5+1 (yang terdiri dari Inggeris, Perancis, Rusia, Amerika Serikat, Tiongkok plus Jerman) tentang program nuklir Teheran. Dalam satu pernyataan yang dimuat di websitenya, Kementerian Keuangan Tiongkok memberitahukan bahwa surat permohonan masuk AIIB yang disampaikan Teheran telah disetujui para pendiri lain. Di samping itu, surat permohonan masuk AIIB dari Uni Emirat Arab juga telah diesahkan.

Komentar