Iran menilai tinggi kebijakan Jerman terhadap Timur Tengah

Chia sẻ
(VOVworld) – Menlu Javad Zarif berpendapat bahwa berbeda dengan beberapa negara Eropa dan Barat, Jerman tidak berpendapat nefatif terhadap situasi nyata di kawasan sekarang. 

(VOVworld) – Menteri Luar Negeri (Menlu) Iran, Mohammad Javad Zarif, Selasa (10/5), menyambut baik pandangan Jerman tentang situasi nyata di Timur Tengah sekarang, serta berpendapat bahwa Berlin memainkan satu peranan poros dalam semua perkembangan di kawasan dan di dunia. Ketika menerima Sekretaris Negara Kementerian Luar Negeri Jerman, Markus Ederet yang sedang berkunjung di Teheran, Menlu Javad Zarif berpendapat bahwa berbeda dengan beberapa negara Eropa dan Barat, Jerman tidak berpendapat nefatif terhadap situasi nyata di kawasan sekarang. Dia juga menekankan arti pentingnya penyelenggaraan konsultasi-konsultasi yang dilakukan secara permanen oleh kalangan pejabat Iran dan Jerman terhadap masalah-masalah seperti politik, ekonomi, kebudayaan dan parlemen, serta usaha memperkuat hubungan bilateral di bidang perdagangan dan ekonomi.


Iran menilai tinggi kebijakan Jerman terhadap Timur Tengah - ảnh 1
Menlu Iran dan Sekretaris Negara Kemlu Jerman
(Foto: IRNA)


Pada hari yang sama, ketika menerima diplomat Jerman itu, Deputi Menlu Iran urusan Eropa dan Amerika Serikat, Majid Takht-e Ravanchi menegaskan kembali komitmen Iran terhadap keterikatan-keterikatan sesuai dengan permufakatan nuklir dengan kelompok P5+1 (yang terdiri dari Inggeris, Perancis, Rusia, Amerika Serikat, Tiongkok plus Jerman). Deputi Menlu Ravanchi juga berharap supaya kelompok P5+1 melaksanakan semua komitmennya, terutama masalah-masalah keuangan dan perbankan.

Komentar