Irak merebut kembali satu kotamadya dari IS

Chia sẻ
(VOVworld) – Setelah bebetapa baku tembak yang sengit dengan kaum pembangkang dari organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS), pada Sabtu (23 Mei), pasukan-pasukan keamanan Irak dan para milisi pendukung Pemerintah telah merebut kembali kontrol terhadap kotamadya Huseibah al-Sharqiyah di bagian Timur kota Ramadi, di provinsi Anbar.
(VOVworld) – Setelah bebetapa baku tembak yang sengit dengan kaum pembangkang dari organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS), pada Sabtu (23 Mei), pasukan-pasukan keamanan Irak dan para milisi pendukung Pemerintah telah merebut kembali kontrol terhadap kotamadya Huseibah al-Sharqiyah di bagian Timur kota Ramadi, di provinsi Anbar. Operasi menduduki kembali kotamadya ini digelarkan sejak 22 Mei lalu. Kemenangan permulaan ini diharapkan akan menciptakan ancang bagi tentara Pemerintah Irak dalam upaya merebut kembali kota strategis Ramadi.

Irak merebut kembali satu kotamadya dari IS - ảnh 1
Tentara Irak dalam satu baku tembak
 dengan kaum milisi IS di kota Ramadi 
(Foto: vietnamplus.vn)

Sebelumnya, kalangan pejabat Irak mengkonfirmasikan bahwa Ramadi, provinsi Anbar telah sama sekali jatuh dalam tangan IS pada 17 Mei lalu. Menurut para pakar, ini merupakan salah satu kekalahan terbesar Pemerintah Baghdad sejak musim panas tahun 2014. Kalangan Amerika Serikat percaya bahwa pasukan darat Irak bersama dengan kekuatan udara AS akan membantu Irak merebut kembali kota Ramadi. Akan tetapi, tidak sedikit pejabat AS mengakui bahwa kalau hanya melakukan serangan udara, akan tidak bisa mencapai target karena perang di sekitar kota Ramadia punya ciri sendiri yang tidak bisa ditangani dengan kekuatan bom dan amunisi./.

Komentar